PPDB jalur reguler MAN 2 Kota Kediri telah tiba! Halo semuanya, akhirnya PPDB di MAN 2 Kota kediri telah dibuka. Sejauh ini MAN 2 Kota Kediri tetap menjadi sekolah yang diidolakan siswa-siswi lulusan MTs/SMP untuk menjadi sekolah lanjutannya. Hal tersebut terbukti dari banyaknya siswa-siswi yang telah mendaftar di MAN 2 Kota Kediri. Terekam ada 1393 siswa mendaftar secara online pada PPDB tahun ini dengan rincian 720 pendaftar jurusan IPA, 435 jurusan IPS, 97 jurusan Agama dan 87 jurusan Bahasa.
Tepat hari ini Minggu ( 19/03/2023) PPDB jalur reguler dilaksanakan. Tes kali ini melalui smartphone atau laptop pesera didik masing-masing. Namun pelaksanaannya tetap berada di MAN 2 Kota Kediri. Sejauh ini bapak Kepala Madrasah MAN 2 Kota Kediri memberikan keterangan bahwasanya PPDB jalur reguler dapat berjalan dengan lancar. “Alhamdulillah PPDB berjalan dengan lancar, walaupun ada kendala sedikit, satu siswa yang belum sarapan akhirnya sakit. Namun tetap kami izinkan mengerjakan di UKS,” ujar Bapak Kelala Madrasah MAN 2 Kota Kediri pada wawancara ( 19/03/2023).
Panitia PPDB kali ini dengan telaten memberikan arahan dan mengkoordinasi jalannya PPDB. Panitia yang bertugas pada hari ini juga memberikan pesan dan semangat kepada peserta.“Bahwasanya dalam tes pastinya ada yang berhasil dan ada yang gugur. Namun perlu diingat bahwa kegagalan adalah kunci dari kesuksesan dan jangan menyerah karena ada takdir yang menunggu kamu, tetap berusaha dan raih kesuksesan kamu.” Ujar Salah satu panitia yang bertugas pada PPDB jalur reguler hari ini.
Tak hanya itu, siswa-siswi yang telah mengikuti PPDB jalur reguler pada hari ini telah mempersiapkan diri dari jauh-jauh hari, supaya dapat lulus tes jalur reguler dengan matang. “Belajar terus dan berdoa supaya berhasil di tes jalur reguler di MAN 2 Kota Kediri, ” ujar salah satu peserta.
Harapan untuk kedepannya, dengan adanya PPDB tes melalui jalur reguler ini MAN 2 Kota Kediri bisa mendapatkan siswa-siswi yang hebat, berkarakter baik, dan juga siswa-siswi yang memiliki akhlak yang terpuji. Peserta yang lolos tes akan menjadi bagian dari keluarga besar MAN 2 Kota Kediri nantinya diharapkan dapat menjadi penerus tradisi juara dan pencetak generasi emas serta dapat meraih banyak prestasi dengan bidangnya masing-masing.
#man2kotakediri
#mantsani
#m2kk
#madrasah
……….
Follow us on :
website : http://www.man2kotakediri.sch.id
Instagram : @man2kotakediri
Facebook : MAN 2 Kota Kediri
Twitter : @man2kotakediri
Youtube : MAN 2 Kota Kediri
……….
HUMAS M2KK
Kontributor : Ekstrakurikuler Jurnalis :
Nabil Akbar, Najwa Laila, Nurul Izzah, Amel Bunga, Tazkiyah Ajruna
Pembina : Ibu ifah Suliha, M.Pd.